Pertumbuhan dan persaingan
dunia bisnis dewasa ini mengharuskan perusahaan
untuk memandang jauh ke depan guna mengantisipasi berbagai kemungkinan yang dapat mempengaruhi
perkembangan perusahaannya.Setiap perusahaan
menjalankan kegiatan usahanya untuk mencapai beberapa tujuan antara lain laba, melayani kepentingan masyarakat,
mencapai pertumbuhan yang pesat dan
menjaga serta mempertahankan kelangsungan hidup perusahaan. Pengaruh lingkungan
dan perkembangan suatu perusahaan yang semakin kompleks mengakibatkan tugas
manajemen puncak dalam mencapai tujuan perusahaan semakin sulit dan kompleks
pula. Untuk mengatasi hal tersebut maka perusahaan harus mendapatkan informasi
yang dibutuhkan untuk tujuan pengambilan keputusan.
Sehubungan dengan itu
peranan akuntansi pun semakin dibutuhkan terutama untuk memperoleh informasi
tersebut. Salah satu diantaranya adalah peranan akuntansi sebagai alat
pengawasan biaya yang kita kenal dengan sistem akuntansi pertanggungjawaban.
Akuntansi pertanggungjawaban banyak dipakai oleh perusahaan dan badan usaha
lainnya karena memungkinkan perusahaan untuk merekam seluruh aktivitas
usahanya, kemudian mengetahui unit yang bertanggung
jawab atas aktivitas tersebut, dan menentukan unit usaha mana yang tidak
berjalan secara efisien.
Daftar Pustaka
http://repository.usu.ac.id/bitstream/123456789/27917/5/Chapter%20I.pdf
Daftar Pustaka
http://repository.usu.ac.id/bitstream/123456789/27917/5/Chapter%20I.pdf
Tidak ada komentar:
Posting Komentar